Pembalap MotoGP Quartararo Puji Cengkaraman Sirkuit Mandalika di Kondisi Basah

Pembalap MotoGP Quartararo Puji Cengkaraman Sirkuit Mandalika di Kondisi Basah

Pembalap MotoGP Quartararo Puji Cengkaraman Sirkuit Mandalika di Kondisi Basah

Cerita LaskarQQ – Pembalap MotoGP Quartararo Puji Cengkaraman Sirkuit Mandalika di Kondisi Basah. Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo, mengaku bahwa kondisi trek basah di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika tak menghalanginya untuk bisa memaksimalkan kecepatannya. Juara dunia musim 2022 itu mengaku bahwa lintasan Sirkuit Mandalika punya cengkeraman yang baik di kondisi basah.

Pernyataan tersebut disampaikan Quartararo setelah ia finish di posisi kedua di MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok. Memulai dari baris terdepan, Quartararo sempat tercecer di posisi kelima sebelum menyodok ke posisi kedua.

“Saya menemukan sesuatu dalam kondisi basah… Saya selalu meminta (motor yang) di setiap trek lebih mencengkeram di ban depan dan di sini (Mandalika) cengkeraman (lintasan) sangat luar biasa dan membutuhkan waktu bagi saya untuk menyadari bahwa Anda bisa melaju secepat itu di kondisi basah,” kata Quartararo usai balapan sebagaimana dipetik dari Twitter resmi MotoGP.

“Dan di bagian akhir saya posisi kelima saya merasa saya bisa lebih baik ketimbang itu, sangat gembira di posisi itu.”

Quartararo Finish ke-2
Pembalap MotoGP Quartararo Puji Cengkaraman Sirkuit Mandalika di Kondisi Basah

Quartararo harus mengakui keunggulan pembalap KTM asal Portugal, Miguel Oliveira, yang menjadi juara di Mandalika. Oliveira menunjukkan keahliannya menghadapi sirkuit basah dan finish pertama dengan selisih waktu lebih dari dua detik dari Quartararo yang tercecer di posisi kedua.

Sementara itu, posisi ketiga ditempati oleh pembalap Ducati asal Prancis, Johann Zarco. Kemudian ada pembalap Ducati lainnya, Jack Miller, di posisi keempat diikuti penunggang Suzuki asal Spanyol, Alex Rins.

Balapan di Mandalika sangat menantang bagi pembalap kelas dunia karena mereka menjalani dua hari sesi latihan bebas dan kualifikasi dalam kondisi lintasan kering. Balapan bahkan sempat ditunda sekitar satu jam karena hujan deras mengguyur sirkuit anyar tersebut.

Daftar LaskarQQ – Catatan lain di balapan Mandalika akhir pekan ini adalah absennya juara dunia delapan kali, Marc Marquez. Pembalap Repsol Honda ini harus dibawa ke rumah sakit setelah terjatuh pada sesi pemanasan pagi tadi dan dinyatakan tidak siap untuk turun ke balapan.

Balapan Mandalika juga menandai kembalinya Grand Prix Indonesia setelah 25 tahun sejak terakhir kali di Sentul, Jawa Barat, pada 1997.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *